Rabu, 09 Oktober 2013

ztztztztzt

Kembali menunggu dosen tercinta.. hihi.. menyerahkan skripsi yang dibuat dengan tetesan keringat dan air mata serta luapan doa yang tak pernah putus... lebay beut... Entah mengapa pertengahan tahun di 2013 ini saya merasa, bahwa diri ini sangat melankolis hahaha... mellow ga kunjung-kunjung, intensitas menangis di atas rata-rata. mungkin matanya kotor kali ya, jadi Allah takdirkan ia terus mengeluarkan bulir-bulir yang bukan hanya menyegarkan mata tapi juga hati... hihi.. apa coba???

Kembali ke jatinangor tercinta mengingatkan ku pada perpisahan dengan adik-adik lingkaran cinta.. wuahhh sesuatu... dan wisuda yang hanya sekejap terasa dan kembali beraktivitas... membersamai dunia nyata... haha..

Bingung ahhh.. mau ngomong apa...

( bunga pas wisuda...  hihihi.... pertama kali dapet bunga... lebay yak... -_-") 

(Bersama teman-temannya..)

haha.... yang mau lihat boleh,,, ga mau lihat ya sudah,,, tp foto aku pas wisuda sepertinya ga usah deh... hahaha..... dimanakah dosenku?? -_-"


Tanda Awal Autisme

Tantri adalah anak yang periang dan cantik,... Ia sangat mencintai binatang bahkan secara berkala ia melakukan pendataan pada kucing-kucing dirumahnya... lahir kapan, matinya kapan semua ada datanya.. lalu dia sangat care pada kucingnya, shampoo seminggu sekali, ada yang luka dia tau harus diperlakukan seperti dan begitu detailnya tantri merawat kucing-kucing kesayangannya itu. Melihat hobi anaknya ayah menambah koleksi binatang dirumah yaitu ayam dan ikan, wuahh betapa senang hati tantri... Tantri memiliki cita-cita menjadi dokter hewan. Oya, sekarang tantri kelas 1 SMP... doakan semoga tantri dapat meraih cita-citanya.

Tantri adalah salah satu dari banyak anak autisme yang berhasil menemukan passion hidupnya... seperti Albert Enstein menemukan teori relativitas... anak autis itu memiliki tingkat fokus yang tinggi dan mereka terlahir sebagai anak istimewa.. bila kita menemukan titik kelebihan mereka, akan terlahir anak yang luar biasa... So, sebagai orang tua kita harus tau perkembangan anak kita... salah satunya mendekteksi apakah anak tersebut mengalami autisme..

Berikut tanda awal seorang anak mengalami autisme dari pengamatan anak usia 2 bulan sampai 2 tahun menurut American Academy of Pediatrics :
2 bulan: Anak hampir tidak pernah melakukan kontak mata dengan orang lain.

3 bulan: anak tidak tersenyum pada Anda.

6 bulan: anak tidak atau jarang sekali tertawa.

8 bulan: anak tidak mengikuti pandangan Anda ketika Anda menunjukkan sesuatu padanya.

9 bulan: anak belum mulai mengoceh.

12 bulan: anak tidak selalu menengok ketika Anda memanggil namanya, dan ia juga tidak membalas lambaian tangan.

14 bulan: anak  tidak mengatakan sepatah kata pun.

15 bulan: anak sama sekali tidak menunjukkan minat pada apapun.

18 bulan: anak  tidak pernah menunjukkan ketertarikan pada permainan peran. (sumber disini)

ehmmm... setiap orang tua pasti menginginkan anak-anak mereka terakhir sehat,,, tapi terkadang Allah memiliki rencana disetiap cerita kehidupan ini.... Yakinlah seperti apapun seorang anak adalah istimewa, bagaimana kita memberlakukan ia istimewa, membentuknya menjadi istimewa dan menempatkan ia dihati kita secara istimewa... Karena Allah hadirkan setiap hal ke dunia ini dengan maksud,, bersyukurlah atas skenario yang ada.... Senyum.... ^_^

Selasa, 08 Oktober 2013

tanpa judul...

Bismillah,
kembali menikmati dinginnya udara jatinangor... hihi.... setelah bulan kemarin menunda pengambilan ijazah karena sesuatu akhirnya sekarang mengambilnya... ehmmm.. kuatkan hati untuk mengapai impian. Saya ingin bercerita 1 bulan membersamai anak-anak peradaban... Luar biasa... Allahu akbar... jadi ingat targetan saya di tahun 1434 H ini... target saya adalah ingin bekerja ditempat yang berhubungan dengan mimpi peradaban saya. Salah satunya adalah membersamai mereka 6 mujahid hebat yang Allah izinkan mereka terbina dari tangan, lisan, pikiran, dan doa saya (atas izin Allah...)... Wuahhh luar biasa... menyaksikan tingkah laku mereka.. kadang senyum tersungging saat melihat tingkah kocak mereka, kadang harus banyak melafazkan istigfar saat saya belum bisa menerjemahkan tingkah kreatif mereka.

Betapa saya terharu saat mereka mulai bisa istigfar di pojok istigfar saat mengakui kesalahan, saat mereka tau kebesaran Allah, saat mereka dapat berkata dengan indah, saat mereka berceloteh riang... dll.... yang paling lucu ada satu anak, akhir september kemarin usianya baru 4 tahun... betapa sering keceplosan ia memanggilku mama... "itu yang membuat hatiku berbunga-bunga..." (sesuatu beut...) . Saat mereka tertib membaca doa dan betapa senangnya saya membumbui segala impian mereka... dan ku yakin 6 anak ini akan menjadi orang-orang luar biasa nantinya.

Banyak belajar... banyak memetik hikmah... ehmmm..... :').... Oya, disamping sekolahku ada day care.. tempat penitipan bayi,,, wuahhhhhh akuuu senang sekali,,, kalau saat di jatinangor dulu aku harus ke panti asuhan bayi dan balita buat sesuka hatiku menggendong bayi,,, kalau disini,,, setelah mengajar sambil menunggu dijemput Ayah pulang kerja aku bisa puas bermain dengan bayi unyu-unyu itu,,, wuahhh,,,,

Maka nikmat TuhanMu manakah yang kamu dustakan?Pasti ada saatnya... semua ada proses... Secara perlahan Allah menempahku mengapai impianku,,,, Yakinlah bahwa Allah memiliki skenario yang indah untuk hamba-hambaNya....  Semangat meraih RidhoNya.. ^_^

Senin, 07 Oktober 2013

Antara Bangka dan Bandung

Aku mencintai Bandung, karena ilmu yang ditebar begitu luas dan hausnya aku akan berjuta kajian yang belum dapat ku sentuh satu-satu, aku takjub dengan berjuta buku yang dengan mudahnya didapatkan pada pojok-pojok gudang ilmu yang tak hentinya bersenandung dengan riangnya, Apalagi yang kucintai dari Bandung? ya...Ku temukan sahabat-sahabat yang merangkulku menapaki jalan menuju surgaNya dan ku cintai Bandung karna ku temukan keramahan, sapaan halus dan bintang dilangit serta kilauan lampu yang membersamainya,,,,, Aku mencintai Bandung....

Dan Bangka, aku mencintainya dengan caraku.... Boleh aku melangkah ke Bandung, Bogor atau daerah manapun yang Allah izinkan aku menapakinya... tapi tempatku berlabuh di Bumi ini adalah Bangka,,, menjadi bagian membangun sepenggal firdaus dari Bumi Serumpun sebalai.... Mencintainya terasa lebih hangat dari kota-kota lain yang pernah kusinggahi,,, Walau banyak yang bilang ini dan itu... tapi Bangka adalah tanahku,,, dimana Allah mengizinkan aku lahir disini dan mungkin disinilah aku membangun rumah cahaya cintaku....

Allah dengan caraNya akan mempertemukanku dengan orang yang sama... Allah dengan caraNya akan menghadirkan orang-orang yang akan bergadengan erat membangun peradaban dari bumi ini, Allah dengan caraNya menguatkan aku dan mimpi-mimpiku..... Tujuan akhir kita memang KeridhoanNya dan JannahNya tapi tetap saja kita butuh sarana untuk mendapatkannya....

Kembali luruskan niat.... yang mengenggam hati itu Allah... yang mengenggam impian itu Allah... yang mengenggam alam semesta ini Allah... Biarlah skenario Allah yang bekerja... terus yakin....akan janji-janjiNya... Rejeki itu tak pernah tertukar.... hanya Allah, Allah lagi dan Allah terus.... Hanya dengan pengawasaMu dan PetunjukMu.... :')

Minggu, 06 Oktober 2013

apa coba??

Mau nulis...
Mau nulis,,,,
Mau nulis sekarang???
Nulis apa?
Nulis apa? Sekarang?
aq lupa...
aq lupa...
Idenya dah melayang....
Cukup sekian,,,
terima kasih...
mata sudah dutduttan...
Ngantuk.....


Punten...punten... mau lewat....
"monggo silahkan....
Punten... izin parkir ya...
dmana?
dihatimu.... (mulai error...)
Astagfiruallah....


Wuahhhhhh,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,

Jumat, 04 Oktober 2013

.........

Bismillah,
Tak terasa 1 bulan telah berlalu membersamai bangka, membersamai kedua orang tuaku yang luar biasa yang membuatku terlahir di dunia, membersamai langkah-langkahku meraih impian, anugerah bertemu dengan orang-orang luar biasa yang menjadi penyemangat dalam hidupku dan atas semuanya yang Allah hadirkan tanpa ada ke sia-siaan...

Ehmmmm, satu bulan yang penuh dengan gejolak,,, kataku,,,, satu bulan yang membuat ku terus mencari-cari, satu bulan yang membuat ku bertanya mana gerakku, satu bulan yang mungkin banyak luka yang aku torehkan, satu bulan banyak nikmat Allah yang kurang aku syukuri... Satu bulan yang mengajakku untuk terus yakin.... "Bahwa hanya Allah, Allah lagi dan Allah terus"...

" Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambahkan (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengikari (nikmat-Ku), maka pasti azabKu sangat berat." (QS Ibrahim : 7)....

Oktober Ceria..... Semangat melangkah mengejar impian,,,, Semangat menjadi pribadi yang lebih baik.... Semangat mengapai Ridho Allah.... Hanya dengan pengawasanMu dan petunjukMu... :')